Mengenal Indonesia

Tempat wisata yang ada di bekasi

Tempat Wisata Yang Ada Di Bekasi Yang Wajib Untuk Dikunjungi

Share this :

Siapasih yang engga tahu Bekasi?? Pasti tau, kota yang sering dijuluki “beda planet” hehe. Karena sering macet jadi terasa jauh ya kalau ke Bekasi sampai dibilang beda planet, tapi kalian tau ga sih kalau Bekasi punya tampat-tempat bagus dan asik yang bisa kalian jadikan referensi untuk hari libur. Jadi jangan selalu berpikir bekasi itu dengan jalan yang rusak dan mal doang ya hehehe. Jika di telusuri lebih dalam lagi, ternyata tempat wisata yang ada di bekasi gak kalah menarik dengan wisata-wisata yang berada di daerah lain kok. Tempat wisata yang ada di bekasi ini ada yang memiliki tempat yang enak untuk berfoto, bermain bersama teman, mengajak keluarga, dan hal lainnya. Jadi disini aku bakal ngasih tau beberapa tempat wisata yang ada di bekasi.

5 Tempat Wisata Yang Ada Di Bekasi Yang Wajib Dikunjungi :

1. Stadion Patriot Bekasi

Stadion Patriot bekasi termasuk dalam salah satu stadion terbesar di indonesia, stadion ini terletak di daerah bekasi barat, dan Stadion itu baru dijadikan stadion bertaraf internasional pada bulan Oktober 2011. Renovasi stadion ini menghabiskan dana total hingga Rp400 miliar, dimana dana tersebut berasal dari anggaran Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat dan Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi.

Renovasi stadion ini tidak hanya sebatas menambah kapasitas penonton dari yang awalnya 10 ribu-an menjadi 30 ribu, dan juga menambahkan lintasan atletik di sekeliling lapangan. Lalu walikota bekasi Rahmat Effendi meresmikannya pada 11 Maret 2014 berbarengan dengan HUT Kota Bekasi. Peresmian itu sekaligus menetapkan nama stadion menjadi Stadion Patriot Candrabhaga,  stadion ini biasa di gunakan untuk pertandingan nasioanal maupun internasonal, stadion ini ga kalah keren dari stadion utama gelora bung karno yang terletak di jakarta, stadion ini juga mempunyai kapsitas penonton yang lumayan banyak, hingga mampu menampung kisaran 30.000 penonton.

2. Taman Buaya Indonesia Jaya

Taman buaya ini tepatnya terletak di daerah Jl Raya Serang-Cibarusah KM 3, Serang Baru, Bekasi, Jawa Barat. Taman buaya ini di dirikan pada tahun 1991. Terdapat 500 ekor buaya dengan jenis dan asal yang berbeda-beda. Buaya muara sumatera yang berjumlah 423 ekor, buaya kalimantan (moncong panjang) sekitar 30 ekor, buaya irian (warna kulitnya hitam) ada 2 ekor, dan buaya albino sekitar 2 ekor yang terpisah menjadi 4 kolam. Di taman buaya ini sering juga di adakan atraksi dengan 13 ekor buaya dan bukan hanya buaya saja,ada juga ular sebagai tambahan dari atarksi di taman tersebut, jangan khawatir akan keselamatan pengunjung di atraksi ini, dari pihak taman membuat pagar pembatas untuk keamanan para pengunjung.

3. Hutan Mangrove Bekasi

Di tengah padatnya populasi manusia, kendaraan di bekasi, kalian juga harus mengetahui kalau bekasi punya hutan mangrove yang keren dan cantik, dan tidak kalah cantik dengan tempat wisata lain untuk tempat berfoto dan menikmati alam. Wisata mangrove merupakan salah satu  tempat wisata yang ada di bekasi yang memberikan pemandangan alam tetapi juga memberikan manfaat bagi lingkungan dan keseimbangan alam. kegunaan dari akar-akarnya mampu menahan hempasan angin dan air laut pasang.

Selain itu juga memberi keuntungan untuk para nelayan yaitu meningkatkan hasil tangkapan ikan dan budidaya tambak. Dan di hutan mangrove ini juga da jembatan yang di juluki sebagai jembatan cinta, kenapa di namain jembatan cinta?, karena banyak muda mudi berdatangan. Dan sesuatu apapun itu kalau diberi nama cinta pasti diharapkan akan mendatangan banyak cinta, ya bisa cinta dengan alam sekitar dan sang pencipta.

Buat teman-teman yang ingin berwisata ke hutan mangrove ini bisa menggunakan google maps dengan mecari ” jembatan cinta tarumajaya ” dan teman-teman bisa datang ke hutan mangrove dengan biaya yang cukup murah. Dengan hanya membayar biaya parkir 5000/motor dan 10.000/mobil , dan hutan mangrove ini buka jam 08.00 – 18.00 wib. Hutan mangrove ini sangat rekomended buat temen- temen yang ingin melepas penat terutama warga bekasi.

 

 Baca juga : Mengenal Kuliner Khas Bekasi Yang Enak Dan Sedap

 

 

4. Curug Parigi

Curug Parigi Merupakan salah satu tempat wisata yang ada di bekasi yang wajib untuk dikunungi. Letak dari curuh Parigi ini berada di Cikiwul, Bantar Gebang, Kota Bekasi. Kebanyakan orang hanya mengetahui kalau bantar gebang merupakan tempat pembuangan akhir dengan tumpukan gunung sampah. Padahal di bantar gebang terdapat curug Parigi yang menakjubkan. Curug ini terbentuk akibat patahan sungai cileungsi setinggi 2 meter. Patahan tersebut membentuk air terjun serupa niaga yang eksotis. Dengan adanya curug Parigi ini, banyak sekali orang yang tertarik dan penasaran dengan curug ini.

Hal tersebut bisa terjadi karena hal yang selalu dipikirkan oleh orang banyak adalah bantar gebang merupakan tempat pembuangan akhir untuk sampah. Belum banyak yang mengetahui terdapat curug di bantar gebang. Mulai dari traveller, komunitas, orang yang ingin liburan, dan yang lainnya datang untuk melihat curug ini. Bahkan terdapat komunitas sepeda, fotografi, dan lain-lain yang datang untuk mengabadikan tempat ini karena merupakan tempat baru yang dimana sebelumnya bantar gebang yang diketahui oleh orang banyak merupakan tempat pembuangan akhir dari sampah-sampah.

Waktu yang tepat jika ingin datang ke curug ini adalah Ketika debit air sedang banyak. Mengapa demikian? Karena dengan debit air yang banyak, mengakibatkan air turun dari bibir curug yang membuat curug ini terlihat bagus, indah, mempesona, dan menarik. Jika datang pada saat debit air sedang sedikit, pemandangan pada curug ini terlihat biasa saja. Ya benar, waktu musim hujan merupakan yang cocok jika ingin datang ke curug ini agar bisa menikmati pemandangan curug ini. Dengan melakukan pembayaran tiket masuk dan parkir, kita sudah bisa menikmati kebagusan dan keindahan dari curug parigi.

Curug Parigi merupakan tempat wisata yang ada di bekasi yang wajib untuk dikunjungi

5. Pantai Mekar

Pantai?. Sepertinya asing ya mendengar kata tersebut di Bekasi. Karena kebanyakan orang tidak mengetahui bahwa ada pantai di Bekasi. Beberapa pantai yang ada di Bekasi itu ada Pantai muara gembong, pantai muara beting, pantai mekar, dan lain-lain. Pantai mekar sendiri terletak di muara gembong. Hal yang membuat pantai menjadi lebih banyak pengunjungnya adalah dari segi hutan mangrove nya. Selain itu batu karang dan pohon bakau yang ada di pantai ini menjadi pelengkap dari daya tarik pengunjung ke pantai ini. Jika sedang berada di Bekasi dan ingin berlibur ke wisata alam, pantai mekar merupakan salah satu rekomendasinya. Karena dengan pergi ke tempat ini, bisa menghilangkan kejenuhan dan kepusingan yang ada di dalam pikiran.

Pantai mekar ini telah memiliki fasilitas seperti layaknya pantai yang telah menjadi objek wisata yang sering dikunjungi, yaitu area parkir kendaraan, mushola, kamar mandi, penginapan, dan lain-lain. Bagaimana? Fasilitas yang ada, sudah hampir sama bahkan mendekati sama kan dengan pantai yang telah menjadi objek wisata yang sering dikunjungi oleh orang-orang? hehehe. Selain fasilitasnya tersebut, ada satu hal lagi yang membuat pantai mekar ini menjadi tempat yang enak untuk pergi ke sana. Hal tersebut adalah villa joglo.

Pantai Mekar merupakan salah satu tempat wisata yang ada di bekasi yang wajib untuk dikunjungi

Villa joglo merupakan sebuah gazebo yang berada di sekitar pantai tersebut. Di gazebo ini, kita bisa nongkrong, piknik, mengadakan pertemuan, atau hal lainnya. Hal terpenting lainnya yang dapat dilakukan disini adalah memancing. Bagaimana enak bukan? Memancing dengan bisa berkumpul dengan orang-orang hehehe. Gazebo ini terbuat dari bamboo, kayu, dan daun jerami sebagai atapnya. 

Sumber :

https://www.liputan6.com/regional/read/4077073/keindahan-pagi-di-curug-bekasi-yang-memesona

https:// www.javatravel.net/curug-parigi-bekasi

https://ihategreenjello.com/daya-tarik-obyek-wisata-pantai-mekar-di/

https://www.checkinjakarta.id/id/read/mengintip-keindahan-pantai-mekar-di-muara-gembong-bekasi

 

Sumber Foto :

Credit:https://www.checkinjakarta.id/id/read/mengintip-keindahan-pantai-mekar-di-muara-gembong-bekasi

Sumber:https://www.javatravel.net/curug-parigi-bekasi(Credit:Kumpulanupdate berita.blogspot.com )

 

Share this :

1 thought on “Tempat Wisata Yang Ada Di Bekasi Yang Wajib Untuk Dikunjungi”

  1. Pingback: Kuliner Khas Bekasi yang Diminati Banyak Orang | Mengenal Indonesia

Leave a Comment